Aksi Polantas Poso Bangunkan Sahur Warga

18:42

NTMC Polri - Satlantas Polres Poso melakukan patroli dengan cara yang unik. Selain menjaga kondisi agar tetap kondusif, patroli ini juga menghibur warga yang sedang menyiapkan santapan sahur.

Patroli sambil membangunkan sahur dengan cara unik yaitu dengan menggelar patroli keliling menggunakan mobil operasional sat lantas yang diiringi musik-musik religi.

Aksi yang belum pernah digelar sebelumnya ini disambut gembira masyarakat Poso, karena kegiatan sat lantas Polres Poso ini selain membuat rasa aman juga membantu warga untuk bangun santap sahur.

Dalam kegiatan tersebut anggota Satlantas Poso membangunkan warga untuk sahur sambil bernyanyi menggunakan pengeras suara di atas mobil patroli.

Sebagian warga yang belum mengetahui aksi tersebut mengaku terkejut oleh suara sirine mobil kepolisian yang ikut dibunyikan bersama alunan musik Islam.

Kasat Lantas Polres Poso, AKP Alfian Joan Komaling mengatakan kegiatan ini untuk membantu membangunkan masyrakat yang berpuasa untuk makan sahur.

“Kegiatan yang kami laksanakan di setiap subuhnya ini untuk membangunkan masyrakat untuk santap sahur bagi yang berpuasa, jadi kami berjalan dari rumah ke rumah membangunkan masyrakat agar supaya jangan lambat (bangun untuk santap sahur),” ujar AKP Alfian di sela-sela membangunkan sahur, Sabtu (20/6).


Kata dia, kegiatan ini juga akan digelar secara rutin selama Ramadhan, bahkan pihak Satlantas Polres Poso juga telah menyediakan sejumlah kegiatan selama bulan suci Ramadhan, seperti buka puasa bersama dan bagi-bagi takjil.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »