Sore Nanti, Polda Metro Berlakukan Rekayasa Lalin Penyambutan Atlet Olimpiade Tiba

15:37

NTMC – Polda Metro Jaya akan berlakukan Rekayasa Lalulintas secara situasional terkait penyambutan kedatangan 28 atlet kontingen Indonesia usai berlaga di ajang Olimpiade Rio de Janiero, Brasil, Selasa (23/8/2016) yang diperkirakan sore pukul 16.00-17.00 WIB.

Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto menerangkan “warga nantinya akan melakukan arak-arakan‎ menyambut kedatangan para atlet sekira pukul 17.00 WIB dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Kemenpora melalui rute Bandara Soetta menuju Tol Dalam Kota dan keluar Tol Senayan ke Jalan Pemuda dan Jalan Asia Afrika. Arak-arakan lalu menuju pintu 1 ke Semanggi kemudian ke Jalan Gatot Subroto dan Jalan Pemuda dan Kemenpora,” .

Diketahui sebanyak empat unit kendaraan bus akan digunakan sebagai kendaraan yang membawa para atlet. Tak hanya itu satu unit ambulance disiapkan beserta kawalan sejumlah petugas dengan sepeda motor dan dua unit mobil sedan.

Sebanyak 1.322 personel Polda Metro Jaya dikerahkan ‎guna mengamankan kedatangan dan arak-arakkan ini. Selurh personil guna bertugas pengamanan serta mengatur laju kendaraan dijalan raya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Awi Setiyono menyampaikan secara terpisah, perkiraan selepas dari Kemenpora, para atlet juga dijadwalkan akan dibawa menuju Jalan Sudirman dan MH Thamrin hingga berakhir di Istana Negara. Namun hal tersebut masih dikoordinasikan kembali bersama Kemenpora. Karena untuk besok Rabu 24 Agustus 2016, beberapa atlet lainnya dijadwalkan akan menuju Istana Negara dan disambut oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Penjadwalan para atlet ke Istana dan rute segera menyusul. Menunggu koordinasi dari pihak Kemenpora” pungkas Awi.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »