NTMC POLRI - Personel Polres Barito Timur melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial membersihkan Masjid Agung Ar-Rahman Tamiang Layang Kab.Bartim, Rabu (15/6/2016) Pagi.
Kegiatan Bhakti Sosial untuk memperingati HUT Bhayangkara ke-70 itu di pimpin oleh Waka Polres Bartim Kompol Muharman Arta,S.I.K.
Sebelum melaksanakan pembersihan anggota laksanakan apel dan pembagian tugas dengan tujuan agar hasil kerja dapat terlaksana dengan maksimal dan personel di wajibkan membawa alat kebersihan untuk membersihkan halaman serta lingkungan Masjid Agung Ar-Rahman.
Personel Polres Bartim dengan berkerjasama bahu membahu membersihkan rumput, menyapu daun kering yang ada di sekitar Masjid dan membakar ranting dan sampah tersebut.
“Selain untuk memperingati HUT Bhayangkara setiap tanggal 1 Juli, kerja Bhakti membersihkan Masjid ini sebagian dari ibadah di Bulan Suci Ramadhan.” Tegas Waka Polres Bartim.